Lampung Utara - Bulan Ramadhan 1444 H tak terasa sudah memasuki 10 hari terakhir, GMBI Distrik Lampung Utara memiliki agenda rutin dalam mengisi bulan penuh berkah ini dengan menyelenggarkan kegiatan pembagian takjil gratis kepada masyarakat dan berbuka puasa bersama pengurus anggota dan simpatisan GMBI.
Disampaikan Ketua Distrik Lampung Utara, Ansori" Pembagian takjil gratis kepada masyarakat dan berbuka puasa bersama pengurus anggota dan simpatisan GMBI adalah agenda rutin GMBI Distrik Lampung Utara yang dilaksanakan setiap tahun. dan hari ini kita membagikan rice Box sebanyak 200 Kotak.
Ditempat yang sama Sekretaris GMBI Distrik Lampung Utara, Imausah menambahkan bahwa kegiatan ini selain untuk memelihara semangat berbagi kepada sesama, juga untuk Konsolidasi Iternal Organisasi.
" Kegiatan ini dimaksudkan untuk tiga hal, pertama membangun semangat dan motivasi saling berbagi kepada sesama yang lagi melaksanakan ibadah puasa, kedua mengharapkan keberkahan di bulan suci ini, ketiga untuk melakukan konsolidasi internal organisasi.
Baca juga:
Sangkola dan Azmi Farahdiba Lestaluhu
|
Pantauan di lokasi pembagian takjil kemarin dimulai dari jam 16.45.WIB sampai selesai, terlihat di lokasi Kapolres Lampung Utara dalam kegiatan ini di wakili Waka Polres juga turut membagikan Takjil. Pembagian takjil ini dilaksanakan di Tugu Payan Mas Kotabumi, Lampung Utara. Selama kegiatan ini berlangsung para panitia acara dan masyarakat sangat antusias, terutama yang menerima takjil sangat senang dan merasa bahagia.
Setelah selesai pembagian takjil rombongan GMBI kembali ke sekretariat untuk persiapan bukber bersama Ardian Saputra, S.H Wakil bupati Lampung Utara.
Dalam arahan Wakil Bupati Lampung Utara menyampaikan" Saya selaku pribadi dan Wakil Bupati Lampung Utara mendukung penuh kegiatan yang positif, seperti yang dilakukan GMBI hari ini. Semoga semangat berbagi yang dilakukan GMBI bisa terus di pelihara dan ditularkan ke yang lain." pungkas" Ardian, dalam arahannya sebelum tiba waktu berbuka puasa, (*).